Cara Mengganti domain Blogspot dengan Domain sendiri

Hao teman semua.

Hari ini saya akan memberitahukan kepada kamu semua tentang cara menganti domain blogspot.com dengan domain milik kita sendiri seperti COM NET ID atau yang paling murah adalah XYZ


"Mengapa harus mengganti domain? Mengapa tidak memakai domain bawaan saja"

Sebetulnya, tidak apa jika kamu tetap ingin menggunakan domain bawaan dari blogspot. Tetapi, jika kamu sudah serius dalam dunia Blogger, saya anjurkan untuk kamu menggunakan domain milik sendiri.


Baca juga Modem Wifi paking murah dan cepat Januari 2017





"Mengapa demikian?"

Karena, jika kamu menggunakan domain milik sendiri, kamu terlihat lebih profesioanal, sudah dianggap serius didalam dunia blogger, dan juga, terlihat lebih keren.

"Saya ini pemula Mas, tetapi saya ingin mengganti domain saya."

Nah, untuk kalian yang masih pemula tetapi ingin mengganti domain, saya anjurkan untuk menggunakan domain TLD .XYZ murah dari Rumahweb.com

Kamu cukup membayar sebesar 11.000 rupiah saja untuk mendapatkan domain tersebut. Misalkan saja awalnya domain kamu adalah info1688.blogspot.co.id

Nah, kamu bisa merubahnya menjadi lebih singkat dengan menggunakan domain TLD tadi, menjadi info1688.xyz

Keren kan? Lebih pendek dan mudah diingat pula.




"Lalu, bagaimana cara mengganti domainnya Mas?"

Caranya, ikutilah langkah-langkah berikut :

1. Masuk ke Dashboard blogger.com kamu.

2. Masuk ke Menu Setting / Pengaturan.










3.  Klik +Siapkan URL pihak ke-3 untuk blog kamu

4. Masukkan Url yang ingin kamu buat. Misalkan www.info1688.xyz








5. Lalu klik Simpan.  Jika terjadi error, akan tampil seperti gambar dibawah ini




6. Catat tulisan yang ada di Kotak Merah. Sekarang saatnya membeli domain



7. Kunjungi situs rumahweb.com Masukkan nama domain yang akan kamu buat. Contoh : info168






8. Klik Search. Lalu akan tampil daftar domain yang sudah dipakai orang atau belum. Pilihlah yang belum di order oleh orang lain. Disini saya pilih domain XYZ karena harganya yang murah.









9. Centang nama domain yang akan kamu gunakan. Jangan lupa untuk menghilangkan centang untuk Privacy Protection karena kamu harus membayar lebih untuk menikmati fitur tersebut.







10. Karena kamu hanya ingin membeli domain, maka pilih Beli domain saja.










11. Isilah data diri kamu dengan benar dan lengkap, Jangan lupa memilih Metode Pembayaran di kotak merah. Disini saya memilih Transfer Bank karena saya cuma punya Atm saja (hehehhehe)








12. Centang pada Saya telah menyetujui SLA, AUP dan kebijakan Privasi. Lalu klik CHECK OUT.







13. Sekarang saatnya melakukan konfirmasi pembayaran jika kamu sudah membayar pembelian domain tersebut.

Tunggu email pemberitahuan dari pihak Rumahweb yang memberitahukan bahwa domain kamu sudah Aktif.







14. Masuk ke pengaturan Domain milik kamu yang sudah aktif. Klik pada kotak merah lalu pilih Kelola domain








15. Pilih DNS Management.






16. Jika tampil halaman seperti pada gambar dibawah ini, klik Start.







17. Lalu jika muncul tampilan seperti pada gambar dibawah ini, klik Update.






18. Klik Add New Record atau Setting Blogspot (jika kamu menggunakan blogspot)



19. Klik Add New Record, lalu isi form dibawah ini :



  • Masukkan  Domain -> www
  • TTL biarkan saja 14400
  • Record Type pilih CNAME. Lalu akan muncul kotak Hostname
  • Hostname isi dengan ghs.google.com
Lihat gambar :



20. Lalu klik Add Record.

21. Ulangi langkah nomor 19. Tetapi isi data sperti berikut :

  • Domain -> isi seperti gambar nomor 19. (bawahnya WWW)
  • TTL isi 14400
  • Record Type CNAME
  • Hostname isi sperti gambar nomor 19. (bawahnya ghs,google.com)
  • Klik Add Record.




22. Kembali ke Pengaturan Dashboard blogger kamu. Klik Simpan







23. Jika tidak terjadi error, Selamat domain kamu sudah berubah.



Catatan : perlu waktu sekitar 10-60 menit sampai domain baru kamu berfungsi dengan baik. Jika belum, harap bersabar karena penyedia domains sedang memproses domain baru kamu






Semoga bermanfaat.



Kunjungi juga blog pembelajaran sistem elektronika dan pemograman PLC gratis hanya di belajarprogramplc.blogspot.co.id

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Mohon berkomentar dengan Sopan. Terima kasih